https://jambi.times.co.id/
Gaya Hidup

Meriah, Konser Laras Hati Mangkunegaran 2024 Sukses Digelar di Kota Solo

Senin, 29 April 2024 - 06:30
Meriah, Konser Laras Hati Mangkunegaran 2024 Sukses Digelar di Kota Solo Konser Laras Hati Mangkunegaran 2024 ditutup dengan penampilan dari grup band Tipe-X. (FOTO: Anugrah Dany/TIMES Indonesia)

TIMES JAMBI, SOLOKonser Laras Hati Mangkunegaran 2024 sukses digelar pada Minggu (28/4/2024) di Lapangan Puro Mangkunegaran, Kota Solo.

Konser yang menampilkan beragam musisi dari berbagai genre musik ini berhasil menarik perhatian ribuan penggemar musik sejak awal hingga akhir acara.

Musisi berbakat asal Kota Bandung, Yura Yunita serta legenda musik Indonesia, Kahitna berhasil memukau penonton dalam penampilan mereka di Konser Laras Hati Mangkunegaran 2024 itu.

Yura Yunita, yang tampil setelah Sisitipsi dan FSTVLST, memukau penonton dengan pesonanya dalam balutan busana kebaya yang memancarkan keindahan budaya Indonesia. 

Mengawali penampilannya dengan lagu tenang, Yura berhasil menciptakan atmosfer yang memikat di antara penonton yang memadati lapangan. 

"Saya senang bisa berbagi musik dengan kalian semua. Semoga lagu-lagu ini dapat menghangatkan hati kita semua," ujar Yura sambil tersenyum kepada penonton.

Tidak kalah memukau, Kahitna yang akan segera merayakan ulang tahun ke-38, menghibur penonton dengan membawakan sejumlah lagu hits mereka. 

Meskipun hujan turun membasahi venue konser, antusiasme penonton tetap tak surut. Mereka tetap bersemangat bernyanyi bersama dengan musisi yang tampil di atas panggung. 

Hedy Yunus, vokalis Kahitna, mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada penonton yang tetap setia mendukung meski dalam cuaca yang tidak bersahabat.

"Kami senang bisa berbagi momen spesial ini dengan kalian semua. Terima kasih atas dukungan yang selalu kalian berikan kepada kami," katanya.

Konser Laras Hati Mangkunegaran 2024 ditutup dengan penampilan dari grup band Tipe-X yang berhasil mengajak penonton bergoyang dengan alunan musik ska. Dengan lagu 'Boyband' sebagai penutup, Tipe-X berhasil meninggalkan kesan yang mendalam di hati para penonton. (*)

 

Pewarta : Anugrah Dany Septono
Editor : Ronny Wicaksono
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Jambi just now

Welcome to TIMES Jambi

TIMES Jambi is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.